Ajaran Ilmu Selamat
Cerpen
Kutipan Cerpen Ajaran Ilmu Selamat
Karya penanono
Baca selengkapnya di Penakota.id
bapakku bilang, "kelak nanti jikalau kau sudah siap membuka hati dan ingin menikahi seorang perempuan yang menurutmu cocok denganmu, kau jangan boleh lupa tanyakan terlebih dahulu hari lahirnya apa".

"untuk apa aku bertanya hal itu?"

"cocok menurutmu belum tentu cocok menurut leluhur. kau harus ingat, meskipun jaman semakin berkembang. kau tidak boleh menyepelekan ajaran leluhur kita. ini adalah ajaran ilmu selamat."

"jadi perempuan dengan hari lahir apa yang cocok menurut leluhur untuk bisa aku nikahi?"

bapakku bilang, "kau terlahir di hari kamis, entah subuh, entah siang, tetap saja kamis. maka menurut perhitunganku ada 2 pilihan hari yang mesti kau usahakan dapat agar selamat kelak rumah tanggamu".

"yang pertama, kau harus cari perempuan dengan hari lahir senin. analogi hari kamis dan senin itu ibarat kasih sayang orang tua dengan anaknya. takkan pernah hilang. maka kau akan mencintai istrimu, sama seperti orang tua yang menyayangi anaknya".

"lantas kalo aku tak dapat menemukan seorang perempuan yang lahir di hari senin, pilihan kedua nya apa?"

"hemm... kalo memang tak ada. pilihan terakhir yang cocok denganmu adalah perempuan yang lahir di hari rabu. ini adalah pasangan yang diibaratkan cinta seorang anak terhadap ibunya sendiri".

"kalau kau beruntung, utamakan yang hari senin dahulu. namun memang pencarian itu tidak mudah. ada yang sudah cocok hitungannya namun kau tak suka, dan sebaliknya. itulah kehidupan."

[05.10.2018]
15 Oct 2018 20:09
104
0 menyukai karya ini
Penulis Menyukai karya ini
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh: