oranment
play icon
SEHIDUP SESURGA
Puisi
Kutipan Puisi SEHIDUP SESURGA
Karya avarraayuzpwy
Baca selengkapnya di Penakota.id


SEHIDUP SESURGA


Selembut sutra kala ikrar terwacana

Janji suci tulus mencintai

Semerbak wangi kasturi

Madrasah hati bukan lagi sebuah asa


Sekuntum bahagia dalam pelukan

Senyum mengembang dibibir doa

Dua jiwa, satu cinta menyatukan

Mahligai bahtera musabah rhasa


Adzan ashar memecah angkasa

Dentum warta menusuk telinga

Gugur air mata tak kala bahagia jadi duka

Sirna segala sesuatu telah nyata


Dulu suntiang tiada bertahta

Pesta hening di atas pelaminan 

Kini tergantikan....

Pesta kematian menjemput bahagia


Dua jasad bersanding disinggah sana 

Diliang lahat tetap bersama

Cinta....

Sehidup sesurga abadi selamanya



calendar
30 Oct 2023 05:37
view
8
wisataliterasi
Yogyakarta, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
idle liked
1 menyukai karya ini
Penulis Menyukai karya ini
close
instagram
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
close
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh:
example ig