Rasa ingin ketemu.
Rasa ingin menggenggam.
Rasa ingin menepuk.
Rasa ingin beraktivitas bersama.
Aku baru kenal di sosial media
Kita belum saling ketemu
Mengapa sudah kau berikan rasa yang begitu komplit?
Aku tak tau jika ada alat ukur yang bisa mengukur kerinduan
Serindu apa diri ini terhadapnya
Walau baru saja mengenal
Bukan berarti tak boleh merindu
Kami hanya bisa mengobrol via pesan
Bercanda via panggilan video
Aku ingin dengan segera merapikan rambutmu ketika berantakan
Menepuk bahumu ketika kamu kacau
Dan membenarkan baju mu ketika lusuh