oranment
play icon
2018
Puisi
Kutipan Puisi 2018
Karya rachmahsr
Baca selengkapnya di Penakota.id

Rasa yang dirasa memang sukar kalau hanya diraba

Minggu lalu mau pesta, hari ini mau tidur saja

Rasa rasanya hatinya suka berubah

Berusaha diraba malah makin jauh rasanya


Satu hari bilang suka kue bulan

Dikabulkannya oleh si induk semang

Besoknya malah beli tiramisu di toko abang

Rasa rasanya sukar bukan?


Daunnya masih banyak

Bijinya masih utuh

Tapi tak nyaman, gerah

Daunnya mulai gugur

Bijinya hilang satu

Tetap tak nyaman, suram

Daunnya habis

Bijinya berusaha bertahan satu

Juga tak nyaman, mati dirasa

Rasa rasanya bingung, kan?


Diraba rasanya kok malah menjauh

Diabaikan saja tapi berasa juga

calendar
03 Nov 2025 09:52
view
2
idle liked
0 menyukai karya ini
Penulis Menyukai karya ini
close
instagram
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
close
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh:
example ig