Secangkir obrolan untuk perjuangan
Puisi
Kutipan Puisi Secangkir obrolan untuk perjuangan
Karya rioandhika31
Baca selengkapnya di Penakota.id
Riuh, carut marut sudah kini negeriku
Bias entah kemana arah yang dituju sang nahkodanya
Panik bukan kepalang
Tumpah ruah darah dimana-mana
Namun yang jelasnya arahnya menuju keterpurukan

Kopi di cangkirku masih terisi penuh
Beda halnya dengan teman di kanan dan kiri ku
Obrolan seputar perjuangan terus berlanjut
Sekalipun isi cangkir pembicaranya sebentar lagi tandas

Apa pula pikirku, masih ada saja orang yang begitu semangat membicarakan perjuangan
Sebab yang duduk di gedung dengan kursinya lebih seksama membicarakan keuntungan
Keterpurukan negara bukan hal menarik untuk diperbincangkan
Selagi kantong dan pundi-pundi duniawi masih terus terisi, aku rasa itu yang lebih di pentingkan

19 Dec 2018 17:40
92
Yogyakarta, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
0 menyukai karya ini
Penulis Menyukai karya ini
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh: