Pecundang Sepi
Puisi
Kutipan Puisi Pecundang Sepi
Karya rizkyadrnsyah
Baca selengkapnya di Penakota.id

Pecundang Sepi


Serampas waktu berlalu

kurasa benar ejaan namamu

mengutukku penuh lirih

sama sukar dipeluk tak luput takluk

bertemu


Kian sepiku mengusut rindu

dalam sesak yang sama busuk teringat

tapi rautmu tak pudar sama sekali

membunga di tubuhku


Sejak itu aku dipecundangi malam

ditertawakan bintang dan terang bulan

lalu sebatang rokokku tak pernah berhenti menyala

di tiap kenang dan mimpi kemarin


Cepat pergi

pergilah

di manapun pergilah

aku tak mampu menyimpanmu

meski hanya sebuah namamu sekalipun


Karena aku hanya seorang

pecundang yang brengsek

dan tak pernah diberkati waktu


Jakarta Di Ujung Pena

Rizky Adriansyah

12 Jun 2023 17:16
7
Jl. Ancol Selatan Jl. Mangga No.17, RT.4/RW.2, Sunter Agung, Kec. Tj. Priok, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14350, Indonesia
0 menyukai karya ini
Baca bab lainnya
Penulis Menyukai karya ini
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh: