oranment
play icon
"Mengenai Dia Yang Akan Pergi"
Puisi
karya @yas
Kutipan Puisi "Mengenai Dia Yang Akan Pergi"
Karya yas
Baca selengkapnya di Penakota.id

Bayangmu bagai awan kelabu, memeluk dalam senyap

Hadirmu bagai angin tipis, perlahan menyusup

Melambai-lambai, seakan meminta waktu berhenti

Namun kau tetap melangkah, dengan senyum yang tak kutahu artinya


Satu rasa, dua jiwa

Tangis sirna, namun hati tak jua lega

Satu rasa, dua jiwa

Luka mengendap, tawa menyamarkannya


Engkau bagai capung di ladang luas

Melayang ringan, tak dapat kugenggam

Terbang, seakan pangeran kecil di semesta asing

Cerdik, lincah, seperti sang Kancil yang tak terikat


Satu rasa, dua jiwa

Suaramu tegas, langkahmu penuh wibawa

Satu rasa, dua jiwa

Kau pergi-dan aku hanya dapat tertawa


-Salamku atas kepergianmu


Song Recommendations (SR): Instrumental Intro "Terima Kasih Guruku"

calendar
05 Mar 2025 14:54
view
14
idle liked
1 menyukai karya ini
Penulis Menyukai karya ini
close
instagram
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
close
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh:
example ig