Kutipan Puisi
Kebun kebun kami dan para tikus berdasi
Karya
mohammadizzetiroqi
Baca selengkapnya di
Penakota.id
Kebun-kebun kami dan Para Tikus Berdasi
Didalam kebun-kebun kami……
Tikus-tikus berdasi itu datang untuk saling menjarahi….
Tumpukan padi para petani dalam kebun kami……
Mulai terkuras oleh keserakahan mereka para tikus-tikus berdasi….
Sebutir demi sebutir padi dalam kebun Indonesia kami….
Yang dicuri oleh mereka para tikus-tikus berdasi itu….
Sedikit-demi sedikit mulai berkurang Karena sebuah keserakahan…..
Lantas, dimanakah para pemburu, penindas para tikus-tikus berdasi itu…..
Dimanakah ular-ular kami yang bertaring besi itu…..
Mengapa mereka membiarkan, tikus-tikus berdasi itu berkeliaran didalam kebun-kebun indonesia kami….
Bukankah kami para petani-petanimu telah memberimu imbalan yang cukup,
Untuk menjaga kebun-kebun kami…..
Bukankah kami para petani-petanimu telah memberimu kuasa…..
Untuk memberantas dan memburu para tikus-tikus berdasi itu….
Lantas, dimanakah pembuktian kalian wahai para penjaga….
Dimanakah hasil ekskusi kalian wahai para algojo kami….
Mengapa, dan mengapa mereka para tikus-tikus berdasi itu….
Masih terus menguras dan menjarahi kebun-kebun Indonesia tercinta kami….
Ingatlah wahai para algojo-algojo kami….
Kalian dibayar oleh kami, untuk menjaga kebun-kebun kami….
Dan kalian diberi kuasa oleh Kami, untuk memberantas musuh-musuh kebun kami….
Yaitu, para tikus-tikus berdasi…..
Unduh teks untuk IG story