MEMANDANG RUPA DENGAN TIADA
Kutipan Puisi MEMANDANG RUPA DENGAN TIADA
Karya muhammadsadikun
Baca selengkapnya di Penakota.id


aku mengundangmu untuk bersilaturahmi malam ini, disudut rumah tempat biasa aku berkencan dengan buku-buku.

mengusap kopi dengan sepi, memandang rupa dengan tiada,
mendengar setiap ceritaku yang mustahil, berputar pikiranmu dalam adukan kesedihan, mendengar tawamu dalam bahasa yang bisu, merangkul dirimu dengan kekosongan, mendengar suara kodok dan jangkrik dengan berbagai kata dan nada,
Upaya pembelaan dalam tarian bunuh diri
Kebal dalam daboh rapii.

Teduhlah ditempatku, telah kuhidang sesajian dari berbagai jenis makanan dan buah-buah bibir sebagai pencuci mulut, minumlah air mata dari kesedihan yang kau rasakan.

Kunjungi berbagai tempat yang aneh,
Hidupkanlah jiwa yang telah lama mati
Rangkailah kesedihan-kesedihan menjadi bunga yang mekar bahagia.

Tidurlah dibawah bulan purnama, siramlah mimpi dengan bunga tujuh rupa
Rawatlah dengan sihir,
Pejamkan matamu seolah kau sedang dibunuh, hingga bangun tidurmu nanti kau tidak mengenal kata rapuh.

Dan untukmu lagu terbaik untuk pengantar tidur! Bagiku doa yang dilagukan.
11 Dec 2018 10:20
129
0 menyukai karya ini
Penulis Menyukai karya ini
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh: