oranment
play icon
Tanpa Apa - Apa
Puisi
Kutipan Puisi Tanpa Apa - Apa
Karya putrisenapon
Baca selengkapnya di Penakota.id

Aku ingin mencintaimu dengan sederhana

Bukan! Itu bait milik Sapardi

Aku ingin mencintaimu

Dengan apa, aku belum tahu


Aku ingin mencintaimu

Tanpa mengharap balasan

Tanpa melibatkan perasaan

Untuk menghindari sayang tanpa sapaan


Aku ingin mencintaimu

Tanpa campur tangan hati

Tanpa mengharap kedatanganmu, Kasih

Untuk menghindari perpisahan yang menjadi tragedi


Aku ingin mencintaimu

Tanpa harus merindu

Tanpa menghadirkan senja-senja kelabu

Untuk melipat drama-drama sendu


Aku ingin mencintaimu tanpa menghadirkan apa-apa

Sederhana; tanpa ada kayu, api, ataupun abu

calendar
10 Apr 2021 17:29
view
82
wisataliterasi
Jl. Raya Mojowuku No.1a, Glombok Wetan, Mojowuku, Kec. Kedamean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur 61175, Indonesia
idle liked
0 menyukai karya ini
Penulis Menyukai karya ini
close
instagram
Unduh teks untuk IG story
Cara unduh teks karya
close
Pilih sebagian teks yang ada di dalam karya, lalu klik tombol Unduh teks untuk IG story
Contoh:
example ig