Senyuman itu pahatan sengaja buatanku,
Ia mahakarya yang rapuh
Terinspirasi dari hati yang kering kerontang,
Permukaannya yang retak-retak kusertakan
Pada tiap-tiap lengkung bibirnya
Agar karyaku terlihat alami,
Seperti adanya pesakitan yang berbahagia
Dan konsep ini sangat umum adanya...